Hero Julian sudah dirilis tahun lalu, Assassin Mage yang satu ini perlu diwaspadai karena memiliki magic lifesteal dan damage yang sakit. Nah untuk menghentikannya, kamu perlu mengetahui hero counter Julian Mobile Legends.
Digame Mobile Legends terdapat berbagai tipe hero yang bisa kamu gunakan. Namun, untuk menggunakan hero tersebut ada yang harus membelinya terlebih dahulu atau gratis.
Berbagai tipe hero di Mobile Legends memiliki kelebihan dan kekurangannya tersendiri. Misalnya seperti memiliki durabilitas yang tinggi, magic atau physical damage, attack speed dan lain sebagainya.
Biasanya tipe Assassin memiliki damage yang sakit serta mobilitas yang baik. Contohnya seperti hero Julian. Julian merupakan Assassin atau Mage hero yang satu ini memiliki magical damage yang sakit.
Hero Julian biasanya digunakan sebagai exp lane ataupun jungler. Dari skill set yang dimiliki Julian terbilang memiliki kelincahan serta dash dari skill yang dimilikinya.
Tidak hanya itu, Julian juga memiliki efek Crowd Control atau CC dari skill Ultimate Chain. Jika digunakan oleh orang yang tepat apalagi saat ranked pasti akan membuat lawannya kewalahan.
Pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai hero counter Julian Mobile Legends versi Metodegames, simak penjelasannya hingga selesai!
Hero Counter Julian Mobile Legends
Julian memiliki kelebihan diantaranya memiliki lifesteal yang tinggi, mempunyai 2 mode skill, skill yang dimilikinya mampu menculik hero yang memiliki Hp rendah dan memiliki cooldown yang terbilang singkat.
Namun tidak dapat dipungkiri, setiap kelebihan pasti ada kekurangannya. Kekurangan dari hero Julian adalah jika kombo gagal kemungkinan mati oleh musuh tinggi, lemah terhadap skill Crowd Control dan serangan mudah terbaca.
Dengan mengetahui kelebihan serta kekurangan tersebut tentu kamu sudah dapat menebak hero counter Julian yang tepat. Namun, apabila kamu masih bingung berikut hero counter Julian Mobile Legends dibawah ini:
-
Franco
Hero counter Julian yang pertama adalah Franco. Franco adalah hero tanker yang biasa digunakan untuk dapat mengisi roamer.
Julian meskipun memiliki skill escape atau blink namun dihadapan Franco tidak dapat berkutik sama sekali. Berkat skill ultimate yang dimiliki Franco, Julian dapat dieliminasi dengan mudah. Namun, untuk mengunci dan mengeliminasi hero Julia Franco tidak bisa seoran diri. Karena perlu adanya damage bantuan dari Marksman ataupun Mage.
Jika kamu sudah ahli menggunakan Franco, melawan Julian 1vs1 pun dapat menang. Dengan menariknya kearah tower dan kunci dengan skill ultimate miliknya.
-
Saber
Hero counter Julian selanjutnya datang dari Assassin yaitu Saber. Saber merupakan hero yang biasa digunakan oleh orang-orang saat untuk jungler atau roamer.
Seperti yang kita ketahui hero Julian memiliki Hp yang rendah sama seperti Asssassin lainnya. Dengan memanfaatkan kombo instan dari skill yang dimiliki Saber, Julian tidak mampu bergerak dihadapannya.
Julian akan tereliminasi dengan skill Ultimate Triple Sweep serta tambahan build item yang tepat. Tidak hanya digunakan untuk mengunci Julian, di in-game kamu dapat mengincar Marksman yang memiliki Hp rendah atau sekali kombo tereliminasi.
-
Minsitthar
Hero counter Julian selanjutnya datang dari Fighter yaitu Minsitthar. Minsitthar merupakan hero Fighter yang sangat mengganggu apalagi dari skill set yang dimilikinya.
Hero yang satu ini mampu mengcounter Julian dan membuat tidak berkutik dan tidak dapat menggunakan skill yang dimilikinya.
Minsitthar memiliki skill Ultimate yang mampu menonaktifkan semua skill milik musuh selama berada diarea Ultimate-nya. Kemudian dari skill 1 Minsitthar juga dapat menarik musuhnya bahkan lebih dari 1 hero.
Dengan menggunakan Skill Ultimate dan skill 1 saat ke hero Julian, tentu Julian tidak dapat berkutik sama sekali dihadapan Minsitthar. Untuk dapat mengeliminasi dengan mudah, coba untuk melancarkan serangan bersama tim kamu yang memiliki damage tinggi seperti Marksman, Mage ataupun jungler.
-
Eudora
Hero counter Julian selanjutnya dari tipe Mage adalah Eudora. Eudora merupakan hero yang biasa digunakan untuk mengisi mid-lane.
Hero yang satu ini sama seperti saber memiliki skill kombo yang mampu mengeliminasi lawan dengan mudah.
Skill set yang dimilikinya pun terbilang menjengkelkan dari skill 2 atau Ball Lightning mampu memberikan efek stun selama beberapa detik dan bahkan dapat menyebar ke musuh yang berada didekatnya.
Kamu dapat menghentikan atau mengcounter Julian dengan hero Eudora menggunakan kombo skill instan yaitu Skill 2, skill Ultimate dan skill 1.
Jika sudah menggunakan build item yang tepat, Julian sudah dapat dipastikan tereliminasi hanya dengan kombo instan dari hero Eudora.
-
Valir
Hero counter Julian yang selanjutnya ialah Valir. Valir merupakan hero magical damage yang memiliki efek burn, slow dan crown control.
Hero Valir mampu mengcounter pergerakan Julian bahkan mengeliminasinya. Bagaimana Valir dapat mengcounter Julian? Seperti yang kita ketahui hero Julian menyerang musuhnya dari jarak dekat dan Valir menyerang musuhnya dari jarak jauh.
Hal tersebut dapat kamu manfaatkan untuk membuat Julian terbakar adn tidak berkutik dihadapan Valir.
Dari skill set yang dimiliki Valir juga terbilang lengkap baik burst magic damage, efek burn, slow dan Stun.
-
Kadita
Hero counter Julian berikutnya yang bisa kamu gunakan untuk menghadapinya adalah Kadita. Sama seperti sebelumnya, Julian dapat kamu counter dengan hero yang memiliki kombo skill instan dan Kadita salah satunya.
Kadita dapat membuat Julian tidak berkutik dan mengeliminasi dengan hanya sekali serangan selama build item dan Battle spell yang digunakan tepat.
Hero mage yang biasa mengisi mid-lane ataupun roamer ini mampu menumbangkan Julian dengan kombo berikut skill 1, skill 2, skill 2 dan skill Ultimate.
-
Chou
Hero counter Julian selanjutnya adalah Chou. Chou merupakan hero Fighter yang memiliki skill Crowd Control yang tinggi dan memiliki skill 2 yang memperoleh immune atau tidak akan terkena stun dari serangan musuh.
Meskipun Julian memiliki skill Ultimate yang dapat menyebabkan efek Stun, dihadapan Chou jika digunakan dengan tepat ia tidak akan terkena efek tersebut.
Serta dengan Chou kamu dapat mengcounter Julian karena memiliki skill Ultimate yang dapat menendang dan menyebabkan efek Crowd Control. Hal tersebut juga dapat kamu manfaatkan untuk melakukan serangan ganking bersama tim kamu.
Dengan hero Chou pun Julian dapat tereliminasi dengan sekali kombo skill 1 dan Ultimate, namun harus dengan build item Physical Damage.
Kesimpulan
Hero Julian mungkin dapat menjadi kekhawatiran ketika kamu bertemu dengannya dimode ranked. Maka dari itu, kamu perlu mengetahui hero counter Julian yang tepat.
Namun, kami juga menyarankan jika belum terbiasa menggunakan hero diatas cobalah untuk berlatih terlebih dahulu dengan komputer.
Untuk dapat mengetahui skill aktif, pasif serta kombinasi skill yang tepat untuk mengeliminasi hero Julian MLBB.
Demikian artikel mengenai hero Counter Julian, semoga dapat membantu dan bermanfaat. Terimakasih!