7 Hero Counter Pharsa Mobile Legends Paling Efektif

Apakah kamu pernah menghadapi Pharsa di mode ranked dan sulit untuk mengeliminasinya saat di Land up Dawn? Jangan khawatir, karena kali ini kita akan membahas mengenai Hero counter pharsa mobile Legends terbaik dan terbaru.

Game Mobile Legends, terdapat berbagai tipe hero yang bisa kalian gunakan diantaranya Fighter, Marksman, Mage, Tank dan Assassin. Setiap tipe Hero tersebut memiliki peranan penting saat bermain mobile Legends contohnya adalah mage. Hero dengan tipe Mage biasanya memiliki Magical Damage yang sakit serta mempunyai kelebihan baik dari daya Serang yang jauh serta memiliki beberapa efek slow bahkan Crowd Control yang baik.

Mage yang sering dipakai hingga saat ini baik di mode ranked ataupun turnamen yaitu Pharsa. Hero yang satu ini memiliki Magical damage yang sakit serta memiliki jarak serang yang jauh. skill yang dimilikinya pun terbilang unik karena memiliki 4 skill sekaligus.

Sering kali Kami menemukan Hero Pharsa yang digunakan di mode ranked sangat membuat kesal, Selain daya Serang yang jauh hero yang satu ini juga memiliki efek slow serta efek stun yang menyebabkan hero kita terhenti beberapa saat.

Untuk dapat menghindari bahkan mengeliminasi Hero Pharsa kamu harus mengetahui Hero counter yang tepat saat bertemu dengannya.  pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai Hero counter Pharsa Mobile Legends versi Metodegames, simak penjelasannya di bawah ini hingga selesai ya!

Hero Counter Pharsa Mobile Legends

Foto Pharsa Mobile Legends
Sumber Moonton

Pharsa merupakan Mage yang cocok untuk mengisi Mid-lane bahkan banyak orang yang menggunakan Hero satu ini. Selain dapat menyerang lawan dari jarak jauh, hero yang satu ini juga memiliki skill dimana membuat dirinya menjadi seekor burung dan dapat bergerak dengan bebas selama beberapa detik.

Baca Juga:  Hero Alucard ML: Skill, Build Item Tersakit, Emblem & Combo

Seperti yang kita ketahui di mobile Legends setiap Hero memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. tidak terkecuali pada Hero Pharsa pun terdapat kelebihan Diantaranya memiliki daya Serang yang jauh, memiliki Magical Damage yang sakit, Memiliki skill yang bisa menyebabkan Hero musuh terkena efek slow dan efek Stun.

Meskipun begitu Hero Pharsa juga memiliki kekurangan yang perlu kamu ketahui hal tersebut dapat kamu manfaatkan untuk mengcounter Hero Parhsa dengan baik.Kekurangan dari Pharsa adalah memiliki Hp atau darah yang rendah, kemudian lemah terhadap efek Crowd Control tinggi,Tidak memiliki skill Escape atau Blink hanya mengandalkan skill yang mengubah dirinya menjadi burung.

Bagian dari kamu yang telah mengetahui kelebihan ataupun kekurangan dari Hero pharsa mungkin sudah mengetahui hero counter yang tepat. namun bagi kamu yang belum mengerti dan belum  mengetahui Hero counter Pharsa mobile Legends bisa simak penjelasannya di bawah ini:

  • Chou

Hero Counter Pharsa adalah Chou
Sumber Moonton

Hero counter Pharsa yang pertama adalah Chou. Chou merupakan Hero Fighter yang memiliki skill aktif ataupun pasif yang memiliki Crowd control yang baik.Itu yang satu ini biasa digunakan baik di Exp Lane ataupun Roamer karena memiliki skill cc yang efektif untuk Mengcounter segala Hero.

Salah satunya adalah Pharsa, dimana hero Chou mampu mengcounter Pharsa dengan baik dengan skill CC yang dimilikinya dapat menggangu Pharsa dan menggagalkannya.

Kamu juga dapat mengeliminasi Pharsa dengan sekali kombo saat menggunakan Chou Build Item Damage. Meskipun Pharsa memiliki efek slow dan stun, Chou dapat menangkisnya dengan skill 2 yang dimilikinya.

  • Ling

Hero Counter Pharsa adalah Ling
Sumber Moonton

Hero counter Pharsa selanjutnya adalah Ling. Ling merupakan hero Assassin yang biasa digunakan untuk mengisi role jungler.

Hero yang satu ini mampu mengcounter Pharsa berkat mobilitas dan kelincahan yang dimilikinya. Dimana Ling dapat mengincar bagian belakang hero musuh dengan berjalan ditembok dan menghentikan Pharsa.

Baca Juga:  Daftar Juara MSC (MLBB Southeast Asia Cup) 2017-2023

Dengan menyerang bagian belakang hero tim lawan dan mengeliminasinya kamu akan diuntungkan karena damage lawan menjadi berkurang saat tim war.

  • Paquito

Hero Counter Pharsa adalah Paquito
Sumber Moonton

Hero counter Pharsa berikutnya adalah Paquito. Paquito akhir-akhir ini sering digunakan baik dimode ranked ataupun turnamen. Hero yang satu ini memiliki durabilitas yang tinggi serta physical damage yang sakit.

Exp laner yang satu ini mampu mendekati dan menghentikan perlawanan Pharsa. Berkat skill CC yang dimiliki Paquito serta pasif yang dapat mereset skill yang dimilikinya.

Pharsa tidak dapat berkutik dihadapan Paquito, selain skill ultimate yang dapat digagalkan oleh Paquito. Hero mage yang satu ini juga tidak dapat kabur menggunakan burung jika terkena efek stun dari skill yang dimiliki Paquito.

  • Selena

Hero Counter Pharsa adalah Selena
Sumber Moonton

Hero counter Pharsa selanjutnya jika kamu seorang roamer adalah Selena. Selena merupakan hero Mage namun sering digunakan untuk mengisi roamer. Hero yang satu ini memiliki efek Crowd Control yang baik serta dapat memberikan magical damage yang sakit terhadap musuh.

Selena dapat kamu gunakan untuk mengcounter Pharsa, dimana skill 2 atau abysal arrow dapat memberikan efek Crowd Control yang baik. Semakin jaraknya jauh maka semakin lama pula efek stun yang diterima Pharsa. Ketika Pharsa mengaktifkan skill Ultimate, Selena dapat menggagalkannya dengan Lele yang dimilikinya.

Dengan begitu, Ultimate Pharsa tidak dapat berfungsi dengan baik dan dapat membuatnya kesal. Selena juga dianggap hero Roamer yang memiliki magical damage yang sakit karena meskipun roamer Build item yang dibeli adalah item Mage.

  • Yu Zhong

Hero Counter Pharsa adalah Yu Zhong
Sumber Moonton

Hero counter Pharsa selanjutnya jika kamu seorang exp lane adalah Yu Zhong. Yu Zhong merupakan hero fighter yang memiliki durabilitas yang baik, physical damage yang terbilang sakit, memiliki efek slow, Crowd Control dan skill ultimate yang dimiliki efektif digunakan baik menyerang ataupun mundur.

Baca Juga:  Download Supreme Duelist Stickman Mod Apk Versi Terbaru!

Hero Yu Zhong dianggap mampu mengcounter Pharsa, karena skill Ultimate atau ketika merubah dirinya menjadi Naga dia dapat mengincar Pharsa. Yu Zhong yang berubah menjadi Naga dapat bergerak dengan bebas dan ketika menyentuh badan Naga akan terkena knock-back dan ultimate Pharsa pun akan tergagalkan.

Mengingat Pharsa hero mage support yang membantu lini penyerangan lawan dari belakang dengan Yu Zhong ia tidak dapat bergerak dan akan membuatnya kewalahan.

  • Valentina

Hero Counter Pharsa adalah Valentina
Sumber Moonton

Hero counter Pharsa jika kamu seorang mid-lane adalah Valentina. Valentina adalah tipe hero mid-lane yang memiliki magical damage serta memiliki skill ultimate yang dapat mencuri skill lawan yang ditandainya.

Hero Valentina dapat mengcounter Pharsa dengan mudah, berkat skill 1 dan skill 2 mampu memberikan damage yang sakit serta dapat bergerak dengan lincah.

Memanfaatkan ultimate Valentina, ia dapat mencuri skill Ultimate yang dimiliki Pharsa dan menyerangnya balik dari kejauhan.

  • Harley

Hero Counter Pharsa adalah Harley
Sumber Moonton

Hero counter Pharsa selanjutnya yang bisa kamu gunakan baik di mid-lane ataupun jungler adalah Harley. Harley merupakan hero tipe mage yang memiliki magical burst damage.

Meskipun tidak memiliki skill yang menyebabkan efek Crowd Control. Namun, hero yang satu ini dapat mengcounter Pharsa dan mengeliminasinya dengan mudah.

Harley dapat dengan mudah mengunci hero Pharsa dan memanfaatkan serangan kombo dari skill 2, skill ultimate dan skill 1.

Kesimpulan

Hero Pharsa merupakan Mage yang cukup merepotkan dimana jarak serang yang jauh dan memiliki magical damage yang sakit.

Untuk dapat mengcounter Pharsa, kamu dapat menggunakan deretan hero counter diatas untuk menghentikan pergerakannya.

Perlu diketahui juga, sebelum menggunakan hero counter diatas, cobalah untuk memahami skill aktif, pasif, build item dan skill kombo agar serangan menjadi efektif dan tidak feeder saat di in-game.

Demikian artikel mengenai Hero Counter Pharsa, semoga apa yang kami sampaikan dapat membantu dan bermanfaat. Terimakasih!