Pahami Hero Alice ML Pasif dan Skillnya

Yuk pahami skill alice ml serta gunakan skill dengan tepat agar kamu dapat mudah melakukan push rank dan buat musuhmu kesulitan dalam melakukan rotasi saat war tim.

Setiap pemain memiliki karakter serta kenyamanan dalam bermain Hero tersendiri di Mobile Legend, kerja sama dalam tim sangat dibutuhkan dalam bermain game yang populer ini. Salah satu Hero yang terkenal dalam game ini adalah alice, simak penjelasan lengkapnya dibawah ini.

Tentang Hero Alice MLBB 

Tentang Hero Alice MLBB 
Sumber Moonton

Alice adalah Hero type mage dengan durabilitas yang tinggi, Alice memiliki skill pasif dengan merebut darah lawan sehingga dia akan sulit untuk di bunuh serta dapat melakukan perpindahan tempat secara instan.

Alice merupakan salah satu mage yang jarang digunakan oleh pemain Mobile Legends. Karena hal itulah, Mobile Legends berusaha menaikkan popularitas Alice dengan cara rework.

Setelah dilakukan rework, cukup banyak perubahan signifikan yang terjadi pada skill-nya.

Namun Alice Mobile Legends tidak disarankan untuk menjadi inisiator team fight di early game karena memiliki HP yang tipis. Selain itu, skill ultimate milik Alice, Blood Ode masih belum memiliki damage yang besar, otomatis darah yang diserap oleh Alice juga tidak banyak.

Skill Dan Pasif Alice Mobile Legend

Pada early game, Alice dianjurkan untuk fokus mencari item pertamanya, yaitu Cloak of Destiny. Disamping itu, bermain Alice juga harus mengambil orb yang jatuh ke tanah saat minion terbunuh.

Baca Juga:  Kunci Jawaban Brain Test Level 411-417 Lengkap dengan Gambar

Orb ini berguna untuk menambahkan maksimum darah dari Alice dan juga mengembalikan mananya. Untuk lebih jelasnya, berikut skill yang dimiliki oleh Alice Mobile Legends.

Passive: Blood Ancestry

Blood orb dihasilkan setiap kali minion mati di sekitar Alice, yang dapat diserap olehnya, meningkatkan Max HP-nya sebesar 10 secara permanen dan memulihkan 50 Mana untuknya.

Setelah menyerap 12/25/50 blood orb, dia akan secara permanen mendapatkan tambahan 10% Pengurangan CD/15% perisai yang diterima dan Pemulihan HP/40 Kecepatan Gerakan, masing-masing.

Skill 1: Flowing Blood

Skill 1 Flowing Blood
Sumber Moonton

Alice mengeluarkan Blood Stream ke arah yang ditentukan, memberikan Magic Damage kepada musuh serta dapat melakukan perpindahan tempat sesuai dari arah skill 1.

Alice menembakkan blood orb ke arah yang ditentukan, memberikan poin Magic Damage kepada musuh.

Skill 2: Blood Awe

Skill 2 Blood Awe
Sumber Moonton

Alice memberikan Magic Damage ke musuh terdekat, melumpuhkan mereka selama 1,2 detik.Musuh akan diperlambat 70% selama 0,8 detik setelah mobilisasi berakhir.

Ultimate: Blood Ode

Ultimate Blood Ode
Sumber Moonton

Alice memasuki kondisi menguras darah, setiap 0,5 detik mengkonsumsi 50 Mana, memberikan 120 ( +50% Total Magic Power) (Magic Damage) ke musuh di sekitarnya, dan memulihkan 60 ( +20% Total Magic Power) HP untuk dirinya sendiri (jika unit non-Hero terkena, dia memulihkan 50% HP).

Queen of the Apocalypse memasuki status penghisap darah selama 5 detik berikutnya, memberikan Magic Damage kepada musuh di sekitarnya setiap 0,5 detik sambil memulihkan HP untuk dirinya sendiri.

Ketika menggunakan Alice , fokus pada menit awal yakni mengumpulkan orb sebanyak 25 butir, agar dirinya mendapatkan 15% bonus HP restoration & shield. Dengan bonus ini, kemampuan bertahan hidup Alice tentunya meningkat, dan siap menghadapi mid game.

Ketika Alice Mobile Legends telah mencapai 50 orb, pemain akan mendapat bonus 40 movement speed dan juga Alice pada late game, dapat berpindah tempat menggunakan Flowing Blood yang memiliki cooldown singkat di late game. Ketika late game, Alice akan bermain agresif dan mengincar hero lawan.

Baca Juga:  6 Game Bus Simulator Terbaik

Kelebihan Alice Mobile Legends

Kelebihan Alice Mobile Legends
Sumber Moonton

Setiap Hero di mobile legend memiliki kelebihannya masing masing, Namun Alice dapat digunakan di seluruh Lane dan Role. Kamu dapat memanfaatkan durabilitas dari Alice untuk melakukan rotasi, ganking, serta buff atau jungle dengan cepat. Inilah kelebihan Alice Mobile Legend.

  • Kemampuan Regenerasi

Dengan kombinasi kemampuan penyembuhan dari Blood Awe, Blood Ode, dan kemampuan pasif Blood Ancestry, Alice dapat memperoleh HP kembali selama pertempuran, memberikan keberlanjutan dan daya tahan yang lebih baik. Ini memungkinkan Alice untuk tetap berada di garis depan dan berkontribusi secara aktif dalam pertarungan, sambil tetap memiliki kemampuan penyembuhan diri yang signifikan.

  • Demage Yang Tinggi

Alice juga dapat memanfaatkan item-item yang meningkatkan kerusakan sihir, seperti Holy Crystal, Divine Glaive, atau Ice Queen Wand. Ini akan membantu meningkatkan potensi kerusakan sihir Alice secara keseluruhan.

Dengan kombinasi dari kemampuan serangan sihirnya, Alice mampu memberikan demage yang tinggi kepada musuh, terutama jika kemampuan-kemampuannya digunakan dengan tepat dan dalam kombinasi yang efektif.

Hal ini membuat Alice menjadi ancaman bagi tim lawan saat melakukan perang dan memungkinkannya untuk membantu timnya dalam membunuh musuh dan mengendalikan permainan.

  • Kemampuan Crowd Control Dan Area Of Effect

Alice memiliki kemampuan untuk menyulitkan pergerakan musuh dengan Skill 2 Blood Awe. Dan memberikan kontrol dalam pertempuran dan membantu timnya dalam mengejar atau melarikan diri dari musuh.

Meskipun kemampuan CC Alice tidak sekuat hero khusus CC seperti Tank atau Support, dia masih dapat memberikan kontribusi dalam mengendalikan gerakan musuh dengan efek slow dari Flowing Blood dan mempengaruhi taktik musuh dengan adanya area serangan berkelanjutan dari Blood Ode.

  • Mobilitas yang Baik

Kemampuan pertama Alice memungkinkannya untuk meluncurkan bola darah ke arah yang ditentukan. Saat bola darah terlempar, Alice dapat menggunakan kemampuan ini sekali lagi untuk meluncur ke arah bola darah tersebut. Ini memberikan Alice mobilitas tambahan yang dapat digunakan untuk menghindari serangan musuh, mengejar musuh yang melarikan diri, atau menciptakan jarak dengan musuh.

Baca Juga:  Download Shadow Fight 3 Mod Apk (Unlimited Money)

Kemampuan Flowing Blood memberikan Alice keleluasaan dalam bergerak di medan perang, memungkinkannya untuk berpindah posisi dengan cepat dan efisien. Hal ini juga dapat membantu Alice dalam menghindari serangan musuh dan menciptakan peluang dalam pertempuran.

Namun, meskipun Alice memiliki mobilitas yang baik dengan Flowing Blood, perlu diingat bahwa kemampuan ini memiliki jangkauan yang terbatas. Alice masih membutuhkan pergerakan yang bijak dan pengaturan posisi untuk memaksimalkan mobilitasnya. Selain itu, penting juga untuk memperhatikan bahwa mobilitas Alice nggak sekuat hero dengan kemampuan melompat yang lebih agresif.

Tips Menggunakan Alice 

Kamu perlu melakukan adaptasi untuk menggunakan setiap Hero yang ada di mobile legend, dan pastinya kamu juga harus memahami skill yang di gunakan saat keadaan tim war, atau pun menyerang dan kabur. Inilah tips bermain Alice.

1.Kumpulkan Stuck Alice di Early Game

Kamu dapat memanfaatkan stuck Alice saat membunuh wave Minion dengan memanfaatkan ulti serta skill 1 dari Alice, membuat mana mu semakin awet dan tidak habis.

2. Item pertama Clock Of Destiny

Pasif dari item Cod adalah mana yang melimpah serta memberi demage poke kepada lawan, ini adalah item wajib untuk Alice agar membantu durabilitas dari Hero ini.

Itulah penjelasan tentang Alice ML, semoga artikel ini bermanfaat dan dapat membantu kamu untuk push rank!