6 Game Bus Simulator Terbaik

Sedang mencari game bus simulator terbaik? Kali ini Metodegames akan membahas rekomendasi game bus simulator terbaik untuk HP Android yang wajib kamu mainkan.

Dari beberapa rekomendasi game mobile yang bertemakan bus simulator ini dihadirkan untuk para mereka yang menggemari bus, dan buat mereka yang suka dengan game driving simulator.

Ada beberapa rekomendasi game bus simulator yang diantaranya ada dari Indonesia, maka jangan heran jika kamu akan menemukan bus yang berasal dari Indonesia yang sering kita temui di jalanan.

Buat kamu yang penggemar bus, pasti tidak akan asing lagi dengan desain bus yang ditampilkan, bahkan ada beberapa game yang menawarkan fitur untuk memodifikasi bus yang sesuai dengan selera masing-masing hal ini membuat para pemain tambah tertarik.

Jika kamu masih penasaran coba baca artikel ini sampai selesai agar kalian tahu apa saja game bus simulator terbaik di bawah ini ya, guys!

Game Bus Simulator Terbaik

1. Bus Simulator Indonesia

game bus simulator terbaik 2

Siapa sih yang tidak mengenal game yang satu ini, buat para pecinta bus pasti kalian tahu Bus Simulator Indonesia atau yang biasa dikenal BUSSID. Game ini akan memberimu pengalaman menjadi sopir bus di Indonesia dengan pengalaman yang sangat menyenangkan dan pemandangan yang otentik khas Indonesia.

Game BUSSID mungkin bukan yang pertama, tapi merupakan game satu-satunya yang memiliki banyak fitur terlengkap disini kamu bisa menemukan klakson om telolet om juga, lho! Jadi rasa Indonesia sangat kental.

Baca Juga:  1 Hero Terkuat di Mobile Legends Berdasarkan Role

2. Bus Simulator: Original

Rekomendasi berikutnya adalah Bus Simulator: Original, ini merupakan game simulasi terbaru yang diminati orang diseluruh dunia. Game ini menawarkan kamu kesempatan untuk menjadi pengemudi bus nyata, peta yang terlihat realistis dan kendaraan yang luar biasa dengan interior yang indah akan membuat kamu seperti mengendarai bus sungguhan.

Bus Simulator: Original menawarkan grafis yang sangat bagus, termasuk animasi orang, artikulasi, bus ganda dan sekolah akan membuat para pemain sangat menyukai game yang satu ini. Jika menyukai game ini, kamu bisa mengunduhnya di PlayStore secara gratis.

3. Coach Bus Simulator

Jika ingin belajar mengemudi bus, kamu bisa mencoba Coach Bus Simulator. Game ini merupakan game pengemudi pelatih pertama yang akan mengajarkan kamu cara mengendari bus dengan benar. Selain itu kamu juga akan belajar manajemen bisnis transportasi bus.

Game ini telah dilengkapi dengan grafis yang menarik, sehingga kamu bisa membawa para penumpang untuk berkeliling di peta yang telah tersedia untuk melihat pemandangan yang indah.

4. Mobile Bus Simulator

Jika kamu ingin bermain game bus yang seru, kamu bisa mencoba Mobile Bus Simulator ini. Game yang satu ini menyajikan pengalaman yang sangat seru, karena kamu wajib mengangkut penumpang dari kota ke terminal kota lain melewati tempat dan pemandangan yang keren.

Didalam game kamu dituntut untuk selalu patuh dan taat mengikuti peraturan lalu lintas, selain itu kamu juga bertanggung jawab untuk mengantar banyak penumpang keluar kota, memberi telolet kepada anak-anak, dan jangan takut untuk bepergian lebih jauh karena Anda akan mendapatkan lebih banyak uang!

Selain itu kamu juga bisa melakukan Custom bus dengan berbagai macam variasi livery, klakson, telolet, bumper, velg, dan masih banyak lagi! Jadikan bus Anda pusat perhatian dengan memasang Lampu STROBO! Bagaimana apakah kamu tertarik untuk bermain game ini? Kamu bisa mengunduhnya gratis di Google PlayStore.

Baca Juga:  Inilah Kumpulan Pantun Anak Free Fire

5. Bus Simulator 17

Jika kamu ingin menjadi sopir yang nyata, kamu bisa nih mencoba ini. Game yang satu ini menawarkan lingkungan yang realistis, kendaraan bus yang rinci tampak nyata dan interior yang komplek, yang akan membuat kamu merasa seperti mengemudikan bus asli.

Selain itu bus ini juga menawarkan banyak varian bus yang dapat dipilih oleh para pemain seperti jenis bus double-decker, dan juga menyediakan berbagai latar yang dapat dinikmati oleh para pemain seperti, seperti perkotaan, pinggiran kota, kawasan industri bahkan pedesaan.

6. World Bus Driving Simulator

Berbeda dengan sebelumnya, pada World Bus Driving Simulator kamu akan diajak nyetir untuk keliling kota-kota di Brasil dan bus di sana agak berbeda dengan bus yang ada di Indonesia.

game bus simulator terbaik 3

Selain itu kamu dapat memilih belasan game yang sudah ter-unlock dan bisa kamu mainkan, jika kamu tertarik untuk bermain game ini, kamu bisa mengunduhnya melalui Google PlayStore. Selain itu kamu juga bisa memainkan game ini secara offline tanpa koneksi internet.

Nah, itulah rekomendasi game bus simulator terbaik yang perlu kamu coba. Keenam daftar tersebut merupakan merupakan game terbaik untuk saat ini yang bisa kamu mainkan secara gratis. Selamat Mencoba!