Hero Vale ML Skill, Combo & Emblem Terbaru

Apa kamu berkeinginan untuk menggunakan hero Vale Mobile Legends? Maka kamu sudah berada ditempat yang tepat, karena kami akan memberikan informasi seputar Hero Vale ML baik Skill, Build Item, Emblem, Battle Spell dan Combo-nya.

Berbagai tipe hero digame Mobile Legends tentu bisa kamu mainkan baik yang gratis ataupun yang bisa kamu beli dengan Battle Point dan Diamond.

Seperti yang kita ketahui, salah satu hero tipe Mage yang memiliki Burst Magic Damage sakit dan sangat mengganggu ialah Vale.

Vale dapat dikatakan menggangu karena memiliki skill yang bisa menyebabkan efek Crowd Control terhadap lawannya dan dapat mengeliminasi hero yang memiliki Hp rendah dengan sekali kombo layaknya hero Saber ataupun Kadita.

Maka dari itu tidak heran jika dimode ranked sering digunakan serta membuat para lawannya kewalahan menghadapi hero Mage yang satu ini. Jika kamu tertarik untuk menggunakan Hero Vale Mobile Legend, bisa simak artikel kali ini yang akan membahasnya secara tuntas. Baca hingga selesai agar mengerti ya!

Hero Vale ML (Mobile Legends)

Hero Vale ML (Mobile Legends)
Sumber Moonton

Vale merupakan Hero dengan durabilitas yang cukup baik, memanfaatkan pasif moving speed serta dipadukan dengan pasif pilihan seperti knock up dan damage akan sangat membantu dalam melakukan tim fight serta menghindari serangan musuh jarak dekat.

Baca Juga:  Kunci Jawaban Brain Test Level 72, Bantu Pria Bertopi Dapat Ikan

Hero yang satu ini biasanya digunakan oleh para player Mobile Legends mengisi Mid-lane. Vale memiliki Burst Damage serta dapat menyebabkan efek Crowd Control yang baik terhadap lawannya.

Tidak hanya itu, Hero yang satu ini sangat berbeda dengan hero lainnya pada saat menaikkan level skill akan terdapat dua pilihan baik memperluas area ataupun memberikan efek Crowd Control.

Skill Vale Mobile Legends

Skill Vale Mobile Legends

Vale adalah Hero mobile legend dengan Role mage yang digunakan di mid-lane, banyak player yang menyukai Hero ini karena memiliki skill yang unik, karena disaat menaikan level 4, 6 dan 8 memiliki pilihan pasif masing-masing.  Pasif pertama dari Hero ini, yaitu Crowd Control dan pasif yang kedua merupakan Damage dapat digunakan sesuai kebutuhan tim.  Setiap pasif skill juga dapat di pilih sesuai keinginan dan kebutuhan, simak penjelasan lengkapnya nya dibawah ini.

Skill Pasif: Windtalk

Vale setiap kali Level 4/6/8 dirinya dapat diperkuat oleh salah satu skill miliknya yang bisa dipilih.

Kemudian akan memperoleh stack “Windtalk” dimana ketika mengeliminasi atau mendapatkan Assist akan meningkatkan 8 Movement Speed tambahan dan dapat distack hingga 10 kali.

Skill 1: Win Blade

Vale akan mengeluarkan dua Wind Blade ke kiri dan kanan ke area yang ditentukan. Skill ini dapat memberikan Magic Damage kepada lawan yang mengenainya. Saat meningkatkan level, kamu dapat memilih efek khusus berupa meningkatkan damage atau meningkatkan area dari skill ini.

  • Win Blade: Sorrow

Meningkatkan Damage, akan mengeluarkan dua Wind Blade ke kiri dan kanan diarea yang targetkan dan memberikan Magic Damage tambahan.

  • Win Blade: Scatter

Meningkatkan Area, akan mengeluarkan dua Win Blade ke kiri dan ke kanan yang ditentukan dan memberikan Magic Damage.

Baca Juga:  4 Item Counter Yve Yang Wajib Kamu Beli!

Skill 2: Windblow

Pusaran angin akan dikeluarkan oleh Vale sesuai dengan arah yang ditentukan dan dapat menyebabkan efek slow terhadap lawan sebesar 40% selama dua detik.

Ketika meningkatkan level, dapat memilih efek khusus berupa Efek Berhenti Ketika Hit atau efek Airbone dari skill ini.

  • Windblow: Fix

Berhenti Ketika Hit: Windstrom yang dipanggilnya akan menyerang musuh kedepan , memberikan Magic Damage dan menyebabkan efek slow.

Ketika Windstrom mengenai Creep atau Hero lawan, Windstrom yang berlangsung selama dua detik akan muncul dilokasi target dan memberikan Magic Damage secara beruntun.

  • Windblow: Control

Efek Airbone: Vale akan memanggil Windstrom ke depan, memberikan Magic Damage dan memberikan efek Airbone kepada lawannya yang terkena hit selama satu detik.

Skill 3: Windstorm

Windstrom akan dipanggil olehnya kearah yang ditargetkan, memberikan efek slow sebesar 40% kepada lawannya dan memberikan Magic Damage.

Ketika meningkatkan level, Vale dapat memilih efek khusus Meningkatkan Damage atau Crowd Control.

  • Windstrom: Death

Akan memanggil badai petir ke lokasi yang ditentukan, menyebabkan efek slow, mengurasi Magic Defense dan ketika badai petir meledak akan memberikan Magic Damage ke lawan yang ada diareanya.

  • Windstrom: Gather

Crowd Control Area: Windstrom yang dipanggilnya kearah yang ditentukan akan memberikan Magic Damage ke lawan diarea dan menarik lawannya ke tengah.

Build Item Vale Mobile Legends

Hero di Mobile Legends sangat memerlukan build atau item. Bagi kamu yang bingung mengenai Build atau Item Vale Mobile Legends terbaru, bisa simak dibawah ini:

Pertama, Item Vale yang bersumber dari rancangan pro Influencer Ihsan Luminaire:

  • Clock of Destiny
  • Arcane Boots
  • Genius Wand
  • Lightning Truncheon
  • Divine Glaive
  • Immoratality

Kedua, Build Vale ML yang didapatkan dari rancangan Pro akun Mobile Legends bernama G00M08:

  • Clock of Destiny
  • Arcane Boots
  • Lightning Truncheon
  • Genius Wand
  • Divine Glaive
  • Holy Cristal

Ketiga, Build/Item Vale ML yang bisa kamu gunakan dari rancangan pro yang bersumber dari Zowen.:

  • Arcane Boots
  • Clock of Destiny
  • Lightning Truncheon
  • Genius Wand
  • Holy Cristal
  • Blood Wings

Emblem Vale Mobile Legends

Emblem Vale Mobile Legends

Adanya Emblem juga dapat membantu memaksimalkan Hero yang kamu gunakan baik menambahkan Damage, pengurangan Cooldown, menambah Movement Speed dan lain sebagainya. Bagi kamu yang menggunakan Hero mage ini bisa menggunakan Emblem Vale yang kami rekomendasikan dibawah ini:

  • Emblem 1:
    • Agility
    • Weapons Master
    • Lethal Ignition
  • Emblem 2:
    • Rupture
    • Master Assassin
    • Lethal Inginition

Battle Spell Vale ML

Seperti yang kita ketahui hero Vale memiliki kekurangan dimana dirinya tidak memiliki skill Escape atau blink untuk kabur dari serangan musuh. Namun, kamu jangan khawatir dengan menggunakan Battle Spell yang tepat kamu dapat memaksimalkan hero yang satu ini dalam pertandingan. Berikut Battle Spell Vale ML yang bisa kamu gunakan:

  • Flicker
  • Purify
  • Flame Shoot
Baca Juga:  10 Hero Terlemah di Mobile Legend yang Perlu Diketahui

Combo Vale Mobile Legend

Ketika sudah mengetahui lebih jauh mengenai mage ini baik skill, build item, emblem dan battle spell untuk dapat menggunakan Hero amge ini ada baiknya kamu mengetahui Skill Combo yang tepat. Berikut Combo Vale yang perlu kamu ketahui untuk dapat mengeliminasi lawan dengan mudah:

  • Skill 2, Skill Ultimate dan Skill 1
  • Skill 1, Skill 2 dan Skill Ultimate

Catatan: Upgrade Level 1 untuk Meningkatkan Damage, Upgrade Level 2 ke Efek Airbone, Upgrade Level 3 ke Meningkatkan Damage

Ketika memilih skill 2 yang dapat menyebabkan efek Airbone, musuh akan terkena efek Crowd Control selama satu detik dan membuatnya terbang. Dengan begitu kamu dapat memanfaatkan tersebut untuk menghentikan pergerakan lawan dan memberikan Damage besar dari Ultimate yang dimiliki Hero Vale.

Demikian artikel mengenai hero Vale ML yang bisa kamu sampaikan, semoga dapat membantu bermanfaat. Terimakasih!