Daftar Juara MSC (MLBB Southeast Asia Cup) 2017-2023

MSC 2023 Telah selesai digelar bulan juni kemarin dan sangat menghibur para pegiat MLBB. Turnamen Mobile Legends: Bang Bang terbesar Asia Tenggara itu telah mendapati peraih juara yaitu tim yang berasal dari indonesia ONIC E-Sport dengan melumat kemenangan melawan tim kuat asal filipina Blacklist International.

Pada gelaran MSC sebelumnya, RSG PH tim asal filipina berhasil mengalahkan RRQ Hoshi 4-0. Hasil itu membuat Filipina menambah koleksi gelar juara negara filipina pada MSC 2022 silam.

Daftar Tim Peraih Juara MSC (2017-2023)

Gelaran MLBB Southeast Asia Cup (MSC) akan kembali hadir di tahun 2023 ini. Telah dilangsungkan sejak 2017, ini dia daftar juara MSC Mobile Legends dari tahun ke tahun.

Turnamen MSC merupakan kompetisi MLBB tahunan terbesar untuk tingkat Asia Tenggara. Berbeda dengan MPLI yang hanya diikuti 4 Negara, MSC 2023 diikuti oleh 7 region Asia Tenggara dan 3 region non-SEA.

Meskipun tidak sebesar World Championship namun MSC punya pertandingan-pertandingan yang tidak kalah prestisius.  Terutama antara tim asal Indonesia dan Filipina yang merupakan tiga Negara dengan scene MLBB terkuat.

Sepanjang MSC digelar sejak 2017 pun hanya tim dari kedua Negara ini yang telah mencicipi gelar juara MLBB di Asia Tenggara ini. Berikut daftar juara MSC Mobile Legends dari 2017-2023.

1. Juara MSC 2017 – IDONOTSLEEP (IDNS)

Daftar Juara MSC (MLBB Southeast Asia Cup)
Sumber Laman Facebook MLBB Official

Tahun pertama MSC digelar, nyatanya dilakukan di Mall Taman Anggrek, Jakarta, Indonesia. Pada saat itu, ada delapan tim dari lima negara yang mengikuti turnamen ini. Indonesia sendiri, mengirimkan dua tim perwakilannya, yaitu Elite8 Esports dan Saints Indo.

Baca Juga:  Cara Top Up FF Pakai Pulsa

Sayangnya, pada tahun pertama ini, Indonesia gagal untuk meraih gelar juara. Adapun juara MSC 2017 ini, direbut oleh IDONOTSLEEP (IDNS) dari Thailand, setelah mengalahkan tim asal Filipina, Salty Salad dengan skor 3-0.

2. Juara MSC (2018) – Aether Main

Daftar Juara MSC (MLBB Southeast Asia Cup)
Sumber Laman Facebook MLBB Official

Di tahun berikutnya, peserta yang mengikuti turnamen ini bertambah menjadi 10 tim dari lima negara. Indonesia sendiri mendapatkan tiga slot yang diisi oleh Aerowolf Roxy, EVOS Esports, dan RRQ.O2.

Sayangnya, tim asal Indonesia, RRQ.O2 hanya bisa berhenti di peringkat ketiga pada turnamen ini. Sedangkan gelar juara MSC 2018, berhasil didapatkan oleh tim asal Filipina, Aether Main.

3. Juara MSC (2019) – ONIC E-SPORT

Daftar Juara MSC (MLBB Southeast Asia Cup)
Sumber Laman Facebook MLBB Official

Setahun berikutnya jumlah Negara peserta MSC kembali bertambah, di tahun 2019 peserta MSC menjadi 9 Negara dengan bergabungnya Laos dan juga Kamboja dalam turnamen MLBB ini.

Di tahun ketiga ini, giliran tim asal Indonesia, ONIC Esports yang berhasil mengamankan gelar tim terbaik di Asia Tenggara.

Udil dan kawan-kawan berhasil mengalahkan Louvre yang merupakan rekan satu Negara di babak Final dengan skor 3 – 0.

4. Juara MSC (2021) – EXECRATION

Daftar Juara MSC (MLBB Southeast Asia Cup)
Sumber Laman Facebook MLBB Official

ada 2020, MSC memang sengaja tidak diadakan. Hal tersebut dikarenakan pandemi COVID-19 yang menyerang sebagian negara di dunia. Meskipun begitu, pada 2021, MSC kembali diadakan, namun secara online.

Indonesia sendiri, mengirimkan dua perwakilannya untuk mengikuti turnamen ini, EVOS Legends dan Bigetron Alpha. Sayang, keduanya nggak bisa lolos ke Grand Finals. Juara MSC 2021 pun berhasil didapatkan oleh tim asal Filipina bernama Execration.

5. Juara MSC (2022) – RSG PH

Daftar Juara MSC (MLBB Southeast Asia Cup)
Sumber instagram RSG PH

Gelaran MSC tahun 2022 merupakan tahun kejayaan bagi negara filipina dimana tim ini memborong gelaran juara antar negara dan international M-Series World Championship sekaligus gelaran turnamen asia yaitu MSC.

Baca Juga:  Sambaran Petir Gak Kerasa! 4 Item Counter Eudora Terampuh

RSG PH berhasil keluar sebagai juara, setelah mengalahkan RRQ Hoshi di babak Grand Finals dengan skor 4-0. RRQ Hoshi pun harus puas dengan peringkat kedua yang mereka dapatkan di turnamen ini.

6. Juara MSC (2023) – ONIC E-SPORT

Daftar Juara MSC (MLBB Southeast Asia Cup)
Sumber official akun Instagram Onic Esport

Tampil di laga final MSC 2023, ONIC E-Sport Indonesia diperkuat Kairi, Butss, Sanz, CW, Drian dan Kiboy.  Gelar juara tersebut sekaligus meruntuhkan dominasi tim tim MLBB asal Filipina yang beberapa tahun terakhir menjadi raja di turnamen internasional.

Kembali merebut tahtanya di pertengahan tahun 2023 juni kemarin ONIC E-Sport berhasil meraih juara usai mengalahkan Blacklist International pada Grand Final, Venue MSC 2023 di AEON MALL MEAN CHEY, Phnom Penh, Kamboja menjadi saksi sejarah untuk ONIC sebagai juara baru Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) di Asia Tenggara.

Skuat Onic tampil brilian dengan kiboy yang menggandrungi MVP pada grand final. performa Onic tahun ini memantapkan diri dengan memperoleh 3 gelar sekaligus serta kiboy menjadi sorotan sebagai roamer terbaik.

ONIC Esports Jadi Tim Paling Banyak Raih Gelar MSC

Pertandingan final MSC 2023 mengusung format best of 7 (Bo7). ONIC Esports yang dibesut coach Yeb dan coach Adi, sukses menundukkan perlawanan wakil dari Filipina Blacklist International 4-2 dan akhirnya kembali menjadi juara MSC 2023.  Ini adalah gelar juara kedua MSC bagi Onic Esports setelah sebelumnya didapat tim Indonesia ini pada 2019 lalu.

Usai menjuarai MSC 2023, ONIC Esports menjadi tim tersukses dalam kompetisi tahunan di Asia Tenggara tersebut. Tim asal Indonesia tersebut kini memiliki dua trofi MSC yang didapatkan pada tahun 2019 dan 2023. Menariknya, tim tersebut sama sekali tanpa kekalahan ketika merengkuh gelar bergengsi tersebut.

Sementara, tim asal Filipina cukup mendominasi MSC usai dua tahun terakhir tim FIlipina selalu tampil lebih perkasa. Jadi, itulah daftar juara MSC Mobile Legends dari masa ke masa sejak berlangsung pada tahun 2017.

Baca Juga:  Hero Valir ML: Skill, Build Item Tersakit, Emblem dan Combo

MSC Sempat Rehat Karena Pandemi

Gelaran turnamen bergengsi MLBB se-asia ini pernah batal diselenggarakan karena pandemi Covid-19 pada pertengahan 2020 silam, pandemi yang melanda seluruh dunia ini membuat gelaran turnamen ini batal dan moonton menggantikannya dengan turnamen online yaitu MPL Invitation (MPLI 2020).

Namun, tak banyak dari penggiat mobile legends kecewa karena ingin melihat siapa tim terkuat pada tahun itu, turnamen MSC merupakan ajang gengsi bagi seluruh negara bagian asia yang dimana selalu ditunggu tunggu para penggemar Mobile legends, karena komunitas mobile legends sangat kuat di wilayah asia.

Untuk MSC 2020, Indonesia seharusnya akan diwakili dua tim, RRQ Hoshi dan EVOS Legends, jika kompetisi tersebut dilangsungkan.

Kedua tim bisa dibilang unggulan pada gelaran nanti, EVOS adalah juara dunia M1 akhir tahun lalu dengan RRQ jadi runner-up sekaligus sebagai juara MPL Indonesia season 5.

Distribusi Juara Berdasar Negara

Negara-negara yang memiliki turnamen MPL dinilai memiliki kekuatan yang lebih ketimbang non-MPL. Hal ini juga terbukti dari distribusi juara MSC.

Hanya IDNS tim dari tim non-MPL yang pernah juara merajai turnamen ini, tepatnya pada edisi pertama. Sisanya diselesaikan oleh Filipina dan Indonesia, berikut detail lengkapnya:

  • Thailand (1 kali)
  • Filipina (3 kali)
  • Indonesia (2 kali)

Filipina berhasil mencatatkan sebagai peroleh juara terbanyak pada gelaran turnamen ini, tak heran karena mereka selalu membuat kejutan pada setiap turnamen membuat meta baru serta permainan macro yang luar biasa.

Persaingan antar negara membuahkan rival dikancah MLBB yaitu antara tim asal Filipina dan tim asal indonesia, tak jarang setiap gelaran turnamen International maupun Asia negara Filipina selalu dipertemukan dengan Indonesia pada fase Semi Final, maupun Grand Final.

Itulah Daftar Tim Peraih Juara MSC pada gelaran 2017 sampai dengan 2023, baca selengkapnya seputar informasi Mobile Legends dan game lainnya hanya di Metodegames !