Item Roam ML: Nama dan Fungsinya!

Apakah kamu sedang mencari nama dan fungsi Item Roam ML? Kamu sudah berada diartikel yang tepat karena kami akan membahasnya hingga tuntas dan lengkap.

Pemahaman dasar dari setiap Hero ialah Skill set yang dimilikinya. Setalah memahami hal tersebut kamu juga harus mengetahui Build item yang benar. Dengan memahami Item Mobile Legends tentu dapat meningkatkan kemampuan dan memperoleh atribut tambahan dari setiap Hero yang digunakan saat dalam pertempuran. Item Mobile Legends terdiri dari Magic, Attack, Defense, Movement, Roaming dan Jungling.

Pada artikel kali ini kita akan memberikan informasi mengenai Item Roam ML (Mobile Legends) serta kegunaannya. Daripada penasaran yuk Simak penjelasannya dibawah ini hingga selesai!

Item Roam ML (Mobile Legends)

Item Roam ML (Mobile Legends)

Penggunaan item Roam adalah Equipment yang diperlukan bagi tipe Hero yang bertugas sebagai Roamer untuk melindungi rekan tim baik itu Support, Tank, Assassin, Mage dan Fighter.

Fungsi dari item Roam adalah pada dasarnya saat membeli ini kamu tidak akan memperoleh Gold dari minion atau creep di 8 menit pertama. Setelah pertandingan lebih dari 8 menit nantinya akan memperoleh Gold dan Exp seperti biasanya.

item Roam ini terdiri dari Conceal, Encourage, Favor dan Dire Hit. Bagi kamu yang mencari kegunaan dari item Roaming bisa cek informasinya dibawah ini:

  • Conceal

Saat menggunakan dan telah aktif item Conceal akan memperoleh Movement Speed tambahan serta dapat menghilang dari minimap layaknya seperti pasif Natalia atau Aamon. Conceal adalah talent yang memberikan peningkatan kecepatan bergerak dan memiliki skill aktif untuk menyembunyikan diri dari mini map.

Dengan Conceal, hero kamu dapat bergerak lebih cepat dan tetap tersembunyi dari pandangan musuh di mini map, memungkinkan kamu untuk menjalankan taktik penyergapan atau menghindari pengawasan musuh.

Baca Juga:  Rekomendasi Item Counter Dyrroth ML (Mobile Legends)

Ketika rekan tim dan kita melancarkan Basic Attack ataupun Skill, efek dari Conceal akan secara otomatis hilang dan akan terlihat kembali oleh musuh.  Ketika Gold lebih dari 1500, Asssist yang banyak dari Hero Roamer yang menggunakan Conceal akan mempercepat Movement Speed-nya. Hal tersebut tentu dapat terdampak terhadap rekan tim yang berada disekitar kita.

  • Encourage

Item Roam Mobile Legends Encourage adalah talent yang memberikan peningkatan kecepatan bergerak dan mengurangi kerusakan yang diterima oleh tim setelah digunakan. Dengan Encourage, kamu dapat memberikan dorongan kecepatan bergerak kepada tim kamu dan mengurangi kerusakan yang mereka terima, membantu tim bertahan atau menyerang dengan lebih efektif.

Saat menggunaan item Roam Encourage setiap serangan berupa Physical Attack akan ditingkatkan begitupula dengan rekan tim yang ada disekitar Hero Roam ini. Bagi kamu yang hendak meningkatkan Damage atau kerusakan tambahan bagi rekan tim saat tim fight maka Encourage ini cocok digunakan apabila kamu sebagai Roamer.

  • Favor

Favor adalah talent yang memberikan peningkatan kecepatan bergerak dan mengurangi waktu jeda skill setelah digunakan. Dengan Favor, hero kamu dapat bergerak lebih cepat dan menggunakan skill lebih sering dalam pertempuran, memberikanmu keunggulan yang lebih besar.

Penggunaan item Roam Favor adalah dimana cocok digunakan untuk Hero yang memiliki Shield ataupun dapat melakukan regenerasi HP. Saat menggunakan item Roam ini setiap 10 detik Skill Healing atau Shield kita akan memulihkan 300 hingga 750 yang mana berskala dengan Gold dari thriving  yang diperoleh.

Kemampuan dari item Roam Encourage ini akan aktif ketika Hero yang digunakan memiliki Skill yang dapat memberikan Healing atau Shield kepada rekan tim. Apabila hanya terhadap diri sendiri, efek tersebut tidak akan berpengaruh.

Baca Juga:  Jangan Asal Pake! Penjelasan 3 Item Jungle ML (Mobile Legends)

Penggunaan item Favor ini sangat berguna bagi kamu yang menggunakan Hero Support seperti Estes untuk dapat memberikan Healing HP tambahan. Hal tersebut tentu dapat berguna saat dalam timfight ataupun memberikan bantuan bagi rekan tim yang kehilangan HP saat berduel dengan musuh.

  • Dire Hit

Dire Hit adalah talent yang memberikan peningkatan kecepatan bergerak dan mengaktifkan serangan kritikal. Dengan Dire Hit, hero kamu dapat bergerak lebih cepat dan memberikan serangan kritikal yang dapat memberikan kerusakan besar pada musuh.

Saat menggunakan item Dire Hit setiap 30 detik akan menyebabkan HP Hero lawan berkurang dibawah 35% akan memberikan Damage tambahan yang berskala 7-18% dari Max HP target.

Jika dipersingkat, penggunaan Item Roam Dire Hit ini akan aktif ketika HP yang dimiliki lawan setidaknya dibawah 35% untuk dapat melancarkan Damage tambahan untuk serangan berikutnya. Apabila musuh memiliki HP lebih dari 35% maka pasif atau Damage tambahannya tidak akan aktif.

Biasanya item Dire Hit ini cocok digunakan bagi kamu pengguna Hero Roam seperti Kadita, Valir, Selena dan Valentina. Dengan begitu, ketika HP lawan memiliki HP sedikit secara otomatis akan memberikan Damage tambahan.

Kesimpulan

Item Roam ML adalah Equipment penting yang dikhususkan bagi Hero yang mengisi Role Roamer. Terdapat berbagai item Roamer yang terdapat pada permainan yaitu Conceal, Favor, Encourage dan Dire Hit.  Keempat item Roam tersebut tentu memiliki fungsi dan kegunaannya yang berbeda-beda tergantung situasi dan Hero yang digunakan.

Meskipun peroleh Gold yang diterima selama 8 menit pertama terhambat namun memiliki berbagai efek yang dapat membuat rekan tim terbantu. baik itu meningkatkan Movement Speed, Tidak terlihat atau seperti berkamuflase, Meningkatkan Damage serta memperoleh Healing atau Shield tambahan.

Baca Juga:  Auto Menang, Gunakan 4 Item Counter Leomord Berikut

Supaya dapat memaksimalkan Hero Roam dalam setiap pertandingan jangan lupa untuk menggunakan item Roam yang tepat untuk berkontribusi dengan baik serta meningkatkan presentase kemenangan disetiap permainannya baik mode Classic ataupun Rank.

Demikian artikel mengenai Item Roam ML yang dapat kami sampaikan semoga apa yang disampaikan dapat membantu dan bermanfaat. Selalu pantengin Metodegames agar tidak ketinggalan informasi menarik lainnya mengenai game Mobile Legends. Terimakasih!